M IMAM WAHYUDI, 21 31 0025.P (2025) ANALISA KINERJA JALAN MP MANGKUNEGARA PALEMBANG. Diploma thesis, UNIVERSITAS IBA.
![[thumbnail of M IMAM WAHYUDI 21 31 0025.P]](https://repositori.iba.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
skripsi_imam.pdf - Published Version
Download (1MB)
![[thumbnail of M IMAM WAHYUDI 21 31 0025.P]](https://repositori.iba.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
cover skripsi_imam .pdf - Published Version
Download (457kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja Jalan MP Mangkunegara di
Palembang dengan fokus pada volume lalu lintas, kapasitas jalan, derajat kejenuhan,
dan tingkat pelayanan. Ruang lingkup penelitian mencakup segmen jalan sepanjang 100
meter, dengan pengamatan pada jam sibuk (07.00–12.00 WIB). Metode penelitian
meliputi survei lapangan untuk mengumpulkan data primer seperti volume kendaraan,
hambatan samping, dan geometri jalan, serta analisis data berdasarkan Manual
Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI) 1997. Hasil penelitian menunjukkan volume lalu
lintas tertinggi terjadi pada pukul 08.00–09.00 WIB dengan nilai 8.899,65 smp/jam
(arah Kenten Laut–Simpang Patal) dan 9.566,5 smp/jam (arah Simpang Patal–Kenten
Laut). Derajat kejenuhan (DS) mencapai 3,054 dan 2,96 untuk masing-masing arah,
mengindikasikan tingkat pelayanan jalan "F" (sangat padat). Hambatan samping
termasuk kategori "Tinggi" (M) dan “Rendah" (L). Kapasitas jalan yang dihitung adalah
3.131,96 smp/jam dan 3.253,217 smp/jam untuk kedua arah. Kesimpulannya, Jalan MP
Mangkunegara mengalami kemacetan parah akibat volume kendaraan yang melebihi
kapasitas. Rekomendasi yang diajukan meliputi penertiban parkir, optimalisasi lalu
lintas, dan pembatasan kendaraan berat pada jam sibuk. Penelitian ini diharapkan dapat
menjadi masukan bagi pemerintah dalam perencanaan transportasi yang lebih efektif.
Kata Kunci: Kinerja jalan, volume lalu lintas, derajat kejenuhan, MKJI 1997,
kemacetan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Unnamed user with email herlizatilalia44@gmail.com |
Date Deposited: | 10 Oct 2025 04:34 |
Last Modified: | 10 Oct 2025 04:34 |
URI: | https://repositori.iba.ac.id/id/eprint/417 |